66. Kemudian tatkala datang perintah Kami untuk membinasakan mereka Kami selamatkan Ṣāleḥ dan orang-orang yang beriman bersamanya dengan rahmat dari Kami. Dan Kami selamatkan mereka dari kehinaan dan kenistaan pada hari itu. Sesungguhnya Tuhanmu -wahai Rasul- adalah Żat Yang Maha Kuat lagi Maha Perkasa, tidak ada seorangpun yang dapat mengalahkan-Nya. Oleh karena itulah Dia mampu membinasakan umat-umat yang ingkar kepadanya.