76. Dia mengetahui segala yang berkaitan dengan utusannya dari kalangan Malaikat dan manusia, baik sebelum mereka diciptakan atau pun setelah mereka diwafatkan. Dan hanya kepada Allah lah segala urusan dikembalikan pada hari Kiamat kelak, di mana Dia membangkitkan seluruh hamba-Nya lalu membalas amal perbuatan yang telah mereka kerjakan.


الصفحة التالية
Icon